Singkawang, MC – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) kota Singkawang mendapat nilai 84 persen dengan kategori A berdasarkan hasil penjaminan kualitas Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (PMPRB) tahun 2021.
Menempati posisi pertama, Dinas Kominfo kota Singkawang menjadi salah satu perangkat daerah terbaik di kota Singkawang. Atas pencapaian ini, Kepala Dinas Kominfo kota Singkawang Evan Ernanda mengapresiasi kinerja insan kominfo yang telah bekerja keras memenuhi setiap indikator PMPRB tahun 2021.
“Pernilaian ini menjadi tolak ukur kinerja Dinas Kominfo Singkawang yang baik. Kami pun mendapatkan penghargaan yang diserahkan langsung oleh Ibu Wali Kota Singkawang.” ujar Evan Ernanda, kamis (25/11/2021)
Ia mengatakan suatu perangkat daerah yang terus berupaya mendorong percepatan transformasi inovasi menjadi suatu hal yang wajar dalam era globalisasi. Hal tersebut dapat dilihat dan tertuang melalui reward dan punishment yang telah ditetapkan.
Pada tahun 2021 ini Dinas Kominfo kota Singkawang menjadi salah satu perangkat daerah yang mendapatkan reward atas penilaian tersebut. Ia berharap dengan wujud penghargaan yang diberikan oleh Wali Kota Singkawang dapat menambah semangat insan Kominfo Singkawang untuk terus berkarya.
“Alhamdulillah, Dinas Kominfo mendapatkan penghargaan dan sebuah kado atas pencapaian ini. Penghargaan dan kado ini bukan menjadi tolak ukur utama, melainkan menggambarkan teamwork dan hardwork insan Kominfo Singkawang dalam memenuhi indikator reformasi birokrasi. Semoga, penghargaan ini semakin menambah semangat setiap insan Kominfo Singkawang untuk terus berkarya demi mendorong pelayanan yang prima.” Ujarnya.
Bidang Informasi dan Komunikasi Publik