Singkawang, MC – Meski sedang menjalani isolasi mandiri, Walikota Singkawang, Tjhai Chui Mie tidak berdiam diri. Ia memulai harinya dengan sarapan berkualitas guna meningkatkan imun tubuh seperti madu dan buah-buahan, yang kemudian dilanjutkan dengan memeriksa berkas pekerjaan.
“Usai sarapan pagi saya menjalani aktivitas seperti memeriksa berkas dan memberikan arahan sesuai dengan yang ada di berkas,” kata Tjhai Chui Mie, Senin (7/9/2020).
Ia berharap semua berkas di meja kerjanya bisa diselesaikan untuk dikirim ke kantor.
Bagi yang membawa maupun menerima berkas tidak perlu khawatir, karena saat saya memeriksa dan memberikan tanda tangan berkas saya menggunakan sarung tangan yang disemprot dengan hand sanitizer,” ujarnya.
Kepada pembawa berkas, boleh menggunakan sarung tangan, sehingga yang mengantar maupun menerima berkas tidak perlu ragu dan khawatir terhadap penularan COVID-19 karena sudah dilakukan protokol kesehatan.
“Mudah-mudahan apa yang sudah saya lakukan pada hari ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Kota Singkawang,” katanya.
Dirinya berharap kepada seluruh jajaran Pemkot Singkawang untuk tetap semangat menjalankan rutinitasnya sehari-hari dan tetap fokus terhadap tugas di bidangnya masing-masing. “Saya selalu stand by bila ingin berkonsultasi kepada saya melalui telepon,” jelasnya.
Tak lupa dia mengucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Kesehatan dan Direktur RSUD Abdul Aziz Singkawang yang sudah mengirimkan para medis untuk memeriksa kesehatan dirinya beserta keluarga serta melakukan penyemprotan disinfektan di rumah dinas.
“Dan terima kasih juga saya ucapkan kepada seluruh masyarakat Kota Singkawang maupun di luar Kota Singkawang karena setiap hari saya mendapatkan kiriman doa dan ucapan semangat serta mengirimkan makanan, vitamin dan obat-obatan kepada saya dan keluarga,” tuturnya.
Tentu hal tersebut dapat membuat dia dan keluarga lebih semangat lagi dalam menjalankan isolasi mandiri. Harapannya, dia beserta keluarga cepat pulih dan beraktivitas bersama-sama masyarakat Kota Singkawang.