Singkawang, MC – Hasil Musyawarah Kota (Muskot) 3 Badan Pengurus Kota Oi Kota Singkawang yang digelar Minggu 9 Januari lalu telah memilih Dery Hari Kurniawan menjadi Ketua Badan Pengurus Kota Oi Kota Singkawang periode 2022-2026.
Wakil Wali Kota Singkawang, Irwan selaku Dewan Pembina Oi Kota Singkawang mengatakan dalam berorganisasi hendaknya mengenal filosofi pohon, yang saling berhubungan satu sama lain dan menjadikan sebuah kekuatan.
Ia meminta hendaknya setiap anggota menanamkan rasa tanggungjawab terhadap organisasi. Dengan Oi ini, lanjutnya, menjadi tempat belajar, berkembang dan bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, orang lain dan alam semesta.
“Selamat bekerja, tetap semangat dan selalu optimis bahwa hari ini akan lebih baik dari hari kemarin, serta hari esok jauh lebih baik dari hari ini,” katanya, Senin (10/1/2022).
Untuk diketaui, dalam rangkaian muskot 3 BPK Oi Singkawang Kota Singkawang kemarin, berisi agenda sidang paripurna, sidang komisi yang membahas garis-garis kebijakan program dan Rekomendasi program jangka panjang dan jangka pendek, serah terima jabatan, dan pelantikan.
Berkas-berkas hasil muskot kemarin juga akan disampaikan kepada Badan Pengurus Wilayah Oi Kalimantan Barat sebagaimana telah terbentuk Tim Fotmatur yang akan memilih anggota untuk menjabat dalam kepengurusan membantu ketua terpilih melaksanakan tugas organisasi hingga 2026 mendatang.
Bidang Informasi dan Komunikasi Publik