Singkawang, MC – Sebanyak 595 orang PPPK Jabatan Fungsional di lingkungan Pemerintah Kota Singkawang resmi dilantik, Rabu (29/11.2023) di Halaman Kantor Wali Kota Singkawang.

Pelantikan dilakukan oleh Penjabat Sekretaris Daerah Kota Singkawang Aulia Candra kepada PPPK yang terdiri dari 476 Tenaga Fungsional Guru, 89 Tenaga Fungsional Kesehatan dan 30 Tenaga Fungsional Teknis.

Bertepatan dengan Hari Korpri ke-52, Aulia Candra kembali menegaskan kepada PPPK yang baru saja dilantik agar dapat menjaga sikap Netralitas ASN dalam menyongsong Pemilu tahun 2024.

“Seperti yang telah disampaikan sebelumnya pada apel HUT Korpri, harus menjaga sikap netralitas ASN. Tidak boleh ikut berpolitik praktis, karena bisa menimbulkan perpecahan di unit kerja masing-masing dan jangan pengaruhi orang lain dengan ikut berkampanye.” tegasnya.

Aulia Candra juga menyampaikan, salah satu sikap yang diperlukan dari seorang ASN adalah selalu mengedepankan sikap mau bekerja dan mau belajar yang diiringi dengan semangat kerja keras dan kejujuran.

Ia menambahkan, ASN sebagai pelayan publik harus dapat memberikan pelayanan dengan baik, ramah dan cepat.

“ASN itu tugasnya memberikan pelayanan, baik itu guru kepada murid, Nakes kepada masyarakat yang berobat, maupun kepada sesama internal dan eksternal ASN. Layani sebagaimana kita ingin dilayani dengan baik.” jelasnya.

Terakhir Ia berpesan kepada seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kota Singkawang untuk selalu mengutamakan etika dimanapun bekerja atau ditempatkan, membiasakan tepat waktu serta pandai menghargai dan menghormati orang lain.

“PPPK itu dengan perjanjian kerja, artinya bekerjalah dengan seoptimal mungkin, agar terhindar dari hal-hal yang dapat memutus perjanjian kerja tersebut. Selalu menghargai orang lain karena ilmu yang tinggi tidak ada gunanya jika tidak ada adab dan etika.” pesannya.

Bid. IKP