Singkawang, MC – Balai Besar Pengembangan SDM dan Penelitian (BBPSDM) Kominfo menyelenggarakan bimbingan teknis Digital Entrepreneurship Academy (DEA) di Ballroom Hotel Mahkota, rabu (24/11/2021). Kegiatan ini mengangkat tema ‘Pengelolaan Keuangan Digital Bagi Para Pelaku UMKM’.
Kepala Balai Besar Pengembangan SDM dan Penelitian (BBPSDM) Kominfo Medan Irbar Samekto mengatakan pelatihan DEA ini merupakan bagian dari program Digital Talent Scholarship (DTS) dan dukungan dari Gerakan Bangga Buatan Indonesia (GBBI) yang mempersiapkan talenta digital di bidang pemasaran.
“Pelatihan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kapasitas para pelaku UMKM agar bisa memanfaatkan teknologi, informasi dan komunikasi (TIK) untuk keberlangsungan dan pengembangan usaha mereka.” ujarnya.
Ia menambahkan akselerasi transformasi digital di Indonesia mencakup empat kompetensi yang dibutuhkan, yaitu kritis (critical thinking), kreativitas, kolaborasi, dan komunikasi.
Ia berharap pelatihan ini dapat membawa manfaat bagi para pelaku UMKM dalam memanfaatkan teknologi digital sehingga dapat meningkatkan perekonomian baik bagi daerah maupun masyarakat.
“Tentunya, harapan saya melalui pelatihan-pelatihan seperti ini memunculkan talenta-talenta digital yang nantinya akan membawa manfaat dalam meningkatkan perekonomian digital. Keuntungannya tidak hanya akan dirasakan oleh pelaku usaha sebagai talenta digital itu saja, tapi bisa merabah ke lingkungan masyarakat dan daerah.” ujarnya.
Bidang Informasi dan Komunikasi Publik