Singkawang, MC – Guna meningkatkan kapasitas Panitia Pemungutan Suara (PPS), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Singkawang menggelar Training of Trainers (ToT) Fasilitator Panitia Pemungutan Suara (PPS) Dalam Bimbingan Teknis Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Untuk Pemilu 2024, Selasa (23/1/2024).

“Kegiatan ini dimaksudkan untuk masing-masing penyelenggara mulai dari KPU, PPK dan PPS sampai dengan KPPS nantinya itu memiliki pemahaman yang sama. Punya persepsi yang sama, sehingga badan adhoc khususnya yang akan membimtek KPPS memiliki kapasitas, bekal materi dan keterampilan yang mumpuni,” kata Ketua KPU Kota Singkawang Khairul Abror.

Abror mengatakan pentingnya penyelenggara Pemilu memiliki persepsi dan pemahaman yang sama, supaya dalam pelayanan maupun perilaku bagi pemilih di TPS nantinya memiliki standar yang sama pula oleh setiap penyelenggara.

“Baik itu PPK, PPS maupun KPPS dalam memberikan perlakuan dan pelayanan yang sama, sehingga pemahaman yang sama merupakan syarat utama untuk mencapai standar dan kualitas pelayanan penyelenggaraan Pemilu,” katanya.

Peningkatan kapaitas PPS se-Kota Singkawang ini dimaksudkan juga untuk badan adhoc PPS mampu menjadi trainer bagi KPPS di wilayah kerjanya. Baik secara teknis maupun non teknis.

Melalui experiential learning Pemilu maupun Pemilihan sebelumnya, di mana peserta training mengalami pengalaman sebagai trainer secara langsung selama pelatihan, dan mendapatkan feedback dari peserta dan evaluasi.

Pelatihan untuk pelatih diikuti 78 anggota PPS dari 26 kelurahan. Anggota KPU Kota Singkawang Ayu Gintari menuturkan, setidaknya ada empat modul materi yang akan diterima oleh PPS.

“Di samping metode pelatihan, kode etik, kode perilaku, dan tata kerja badan adhoc, PPS juga akan menerima materi teknis pemungutan dan penghitungan. Hasil dari ToT ini kemudian diterapkan PPS untuk membimtek KPPS,” kata Ayu.

Untuk diketahui. Jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-Kota Singkawang sejumlah 706 TPS. Masing-masing TPS beranggotakan tujuh anggota KPPS. Sehingga total KPPS yang akan dibimtek nantinya 4.942 orang. Nantinya, setiap TPS akan dilengkapi dengan dua orang petugas ketertiban TPS yang totalnya 1.412 orang.

Sebelumnya, ToT serupa dilaksanakan KPU Kota Singkawang terhadap 25 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari enam kecamatan. Materi training masing-masing disampaikan oleh komisioner KPU Kota Singkawang.

Bid. IKP