Singkawang, MC – Pemerintah Kota Singkawang meraih penghargaan dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Penghargaan diserahkan Pj Gubernur Kalbar, Harisson kepada Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kota Singkawang, Rindar Prihartono pada Rakor Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa se-Kalimantan Barat tahun 2024, Rabu (10/7/2024) di Pontianak.
Pj Gubernur Harisson menekankan pentingnya peningkatan kapasitas kelembagaan UKPBJ di kabupaten/kota Kalimantan Barat, dengan harapan lebih banyak UKPBJ mencapai Kematangan Level 3 (Pro Aktif).
“Hingga saat ini, baru 3 UKPBJ yang mencapai Kematangan Level 3 (Pro Aktif), yakni UKPBJ Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, UKPBJ Pemerintah Kabupaten Sanggau, dan UKPBJ Pemerintah Kota Singkawang,” ujarnya.
Pj Gubernur mengajak, kabupaten/kota lainnya untuk berupaya maksimal agar UKPBJ masing-masing segera memenuhi target Kematangan Level 3 (Pro Aktif).
“Keseriusan ini merupakan wujud nyata dalam penyelenggaraan pengadaan barang/jasa pemerintah yang berkualitas, profesional, dan akuntabel,” ungkapnya.
Ia juga menekankan pentingnya pengadaan barang/jasa pemerintah dalam mendukung pembangunan nasional, peningkatan pelayanan publik, dan pengembangan ekonomi lokal.
Harisson meminta, seluruh Kepala Daerah untuk mempercepat realisasi pengadaan dengan lebih banyak menggunakan produk dalam negeri serta mendukung usaha mikro, kecil, dan koperasi.
Sementara, Kabag PBJ Rindar Prihartono mengatakan penghargaan diraih atas pencapaian pencapaian Pemkot Singkawang memenuhi kelengkapan atribut pada sembilan variabel (9/9) untuk mencapai Kematangan Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) Level 3 (proaktif).
Sembilan variabel (9/9) kematangan Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) tersebut yakni Proses (manajemen pengadaan, manajemen penyedia, manajemen kinerja), Kelembagaan (pengorganisasian, tugas dan fungsi), Sumber Daya Manusia (perencanaan SDM, pengembangan SDM) dan Sistem Informasi. (Tim)
Bidang Informasi dan Informasi Publik