Singkawang, MC – Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Singkawang telah mengeluarkan pengumuman Nomor : 51/PANSEL-JPT/SKW/XII/2019 tentang penetapan hasil seleksi kompetensi teknis calon pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemkot Singkawang tahun 2019.
Hal ini menindaklanjuti keputusan panitia seleksi jabatan pimpinan tinggi
pratama di lingkungan Pemkot Singkawang Nomor : 50/JPT-SKW/XII/2019 tentang
penetapan hasil seleksi kompetensi teknis calon pejabat pimpinan tinggi pratama
di lingkungan Pemkot Singkawang tahun 2019. Maka dengan ini disampaikan hal-hal
sebagai berikut :
1. Berdasarkan hasil rapat panitia seleksi tentang penatapan hasil seleksi
kompetensi teknis pada tanggal 15 Desember 2019, panitia seleksi menetapkan dan
memutuskan mengambil paling banyak 4 (empat) pelamar dengan peringkat nilai
tertinggi bagi masing-masing jabatan untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.
Khusus untuk jabatan Kepala Dinas Kesehatan dan KB, mengingat pelamar hanya 3
(tiga) orang, maka panitia seleksi memutuskan bahwa 3 (tiga) pelamar dimaksud
tetap mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.
2. Peserta yang dinyatakan LULUS pada tahap seleksi kompetensi teknis dan
memenuhi persyaratan penilaian serta dapat mengikuti tahapan seleksi
selanjutnya, yaitu :
A. Kepala Dinas Perhubungan
1. Petrus Yuda Sasmita, SE, S.SiT, MT, MH, dengan nilai 81,91
2. Dra. Istri Handayani, M.Si, dengan nilai 80,36
3. Rudi Burhan, SE, M.Si, dengan nilai 79,02
4. Drs. Yulianus Anus, MT, dengan nilai 78,04
B. Kepala Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja
1. Widatototo. S, SE, MT, dengan nilai 83,65
2. Ferdy Gumai, S.Sos, M.Si dengan nilai 82,52
3. Yasmalizar, SH, dengan nilai 81,19
4. Asmadi, S.Pd, M.Si, dengan nilai 81,00
C. Sekretaris DPRD
1. Karim, SH, dengan nilai 80,90
2. Lukas Suharyadi, S.Sos, dengan nilai 79,40
3. Sutiyarto, S.ST, M.Si, dengan nilai 78,59
4. Abdul Hadi, SE, M.Si, dengan nilai 78,51
D. Kepala Dinas Kesehatan dan KB
1. dr. Barita P. Ompusunggu, MKM, dengan nilai 82,08
2. dr. Yuliani Setyawati, dengan nilai 81,65
3. drg. Djasmainy, dengan nilai 72,89
E. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja
1. Drs. Sukardi, M.PS, dengan nilai 80,76
2. Apriyanto, S.Sos, dengan nilai 79,02
3. Drs. Karjadi, M.Si, dengan nilai 78,76
4. Bambang Feriyanto, SE,ME, dengan nilai 78,54
3. Nilai seleksi kompetensi teknis diatas merupakan nilai awal yang
diperoleh pelamar dalam proses seleksi terbuka ini dengan bobot penilaian 20%
dari keseluruhan bobot penilaian yang akan diperoleh.
4. Hasil pengumuman selengkapnya dan tahapan seleksi selanjutnya, dapat
diunduh di Hasil Seleksi Kompetensi Teknis JPT
Sumber : Panitia Seleksi Calon Pejabat
Pimpinan Tinggi Pratama
Media Center Kota Singkawang
Dinas Komunikasi dan Informatika
Jl. Ahmad Yani Singkawang