Singkawang, MC – Pemerintah Kota (Pemkot) Singkawang tidak menggelar Open House Idul Fitri bagi pejabat di lingkungan Pemkot Singkawang seperti tahun sebelumnya.
Sekretaris Daerah Kota Singkawang, Sumastro mengatakan hal ini dampak dari penyebaran pandemi Covid-19 yang melanda di negara kita, juga di Kota Singkawang, dimana kita semua diimbau untuk melaksanakan protokol kesehatan.
“Mulai dari menggunakan masker saat keluar rumah, cuci tangan dan tidak berkerumun (Physical Distancing). Maka tahun ini Pemkot tidak menggelar Open house untuk menghindari, salah satunya berkerumun,” katanya, Sabtu (23/5/2020).
Hal ini, kata Sumastro, tidak mengurangi makna di hari kemenangan, Hari Raya Idul Fitri. “Silaturahmi tetap dapat dilaksanakan bersama keluarga inti di rumah. Untuk keluarga yang jauh, ucapan selamat hari raya bisa dilakukan secara daring, telpon atau WA ” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Singkawang Irwan mengatakan dengan tidak digelarnya Open House bukan berarti tidak bisa bersilaturahmi satu dengan yang lain.
“Silaturahmi dapat dilakukan dengan menggunakan teknologi informasi. Bisa melalui video call maupun di jejaring media sosial,” kata Irwan.
Irwan mengungkapkan untuk tahun ini, dirinya bersama keluarga melaksanakan sholat Ied di rumah. Kemudian, seperti biasa dilanjutkan saling bermaaf-maafan dan silaturahmi.
“Tahun ini salat Ied bersama keluarga di rumah. Kemudian saling bermaaf-maafan dan bersilaturahmi serta makan bersama, juga bersama keluarga di rumah,” ujarnya.
Irwan mengimbau kepada warga masyarakat di saat hari raya idul fitri tetap mengedepankan protokol kesehatan. Dengan selalu pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak.
“Di hari raya ini, mari kita jaga diri dan keluarga kita sambil berdoa agar wabah Covid-19 segera berakhir, sehingga kita dapat beraktivitas seperti biasa,” katanya.
Tak lupa, Ia mengucapkan selamat hari raya idul fitri, kepada seluruh masyarakat muslim di Kota Singkawang.
“Saya atas nama pribadi dan Pemkot Singkawang, mengucapkan selamat hari raya idul fitri, 1 Syawal 1441 Hijriah. Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir dan bathin,” ujarnya.