Singkawang, MC – Karya Bakti TNI di Mantoman Kelurahan Nyarumkop Kecamatan Singkwang Timur telah selesai dilaksanakan. Penyerahan hasil pekerjaan Karya Bakti ditandai dengan penandatanganan berita acara penyerahan hasil pekerjaan karya bakti oleh Dandim 1202, Sekda dan Kepala Dinas PUPR Kota Singkawang di Balairung kantor Wali Kota, Senin (25/1/2021).
Dandim mengapresiasi kerjasama Pemerintah kota Singkawang. Begitu pula, semua pihak yang turut membantu dalam pengerjaan akses jalan dan jembatan Dusun Mantoman.
“Saya sangat berterima kasih untuk ketersediaan banyak pihak yang ikut andil dalam kelancaran pengerjaan karya bakti ini. Saya bersyukur pengerjaan ini terfasilitasi, sehingga kami bisa menyelesaikan dengan baik,” kata Dandim.
Dalam laporannya Dandim menyampaikan hasil pekerjaan karya bakti yang telah dilaksanakan yaitu pembuatan jalan rabat beton sepanjang 387,5 meter, jembatan ukuran 4 x6 meter, jembatan ukuran 4×2 meter dan jembatan ukuran 4x 2,5 meter.
Pengerjaan ini cukup berat karena beberapa kendala, seperti cuaca buruk, genangan air, jalanan becek, dan jalanan yang becek. Namun demikian pelaksanaan pengerjaanm jembatan bersama RT di mantoman berlangsung aman dan lancar.
“Meski dalam pengerjaan terasa cukup berat dikarenakan cuaca buruk, genangan air, jalanan becek dan pandemi masih berlangsung, dengan adanya pengadaan listrik dan keramah-tamahan warga Mantoman, pengerjaan ini berlangsung dengan aman dan lancer,” Terangnya.
Sementara, Sekda Singkawang Sumastro, mengapresiasi upaya Dandim beserta satgas karya bakti tahun anggaran 2020. Ia bersyukur pengerjaan bisa terselesaikan meski banyak rintangan yang dihadapi. Pemerintah kota Singkawang siap membantu memfasilitasi pengerjaan karya bakti lainnya untuk mendukung kelancaran tugas.
“Saya bersyukur pengerjaan terlaksana dengan baik meski di tengah pandemi. Saya berharap semua yang turut andil dalam pengerjaan ini mendapat berkah dan hidayah. Tetap waspada dan patuhi protokol kesehatan,” ujarnya.
Ia mengatakan pengerjaan karya bakti ini adalah hal baik. Kegiatan ini mampu merajut dan menjaga kebersamaan Pemerintah dan masyarakat. Selain itu, membantu meningkatkan produktifitas masyarakat dan meminimalisir kendala yang berkaitan dengan tugas Pemerintah kota Singkawang. Ia menambahkan bahwa masih banyak tugas pembangunan infrastruktur lainnya yang menunggu untuk dikerjakan.
“Saya mengapresiasi pengabdian Dandim beserta satgasdan masyarakat d Mantoman. Karya Bakti tahun anggaran 2020 telah selesai dilaksanakan dengan baik. Saya percaya melalui kegiatan karya bakti ini mampu merajut kembali kebersamaan Pemerintah dengan masyarakat,” harapnya.
Namun, masih banyak PR pembangunan infrastruktur lainnya. Pembangunan infrastruktur yang merata dapat meningkatkan produktifitas masyarat dan meminimalisir kendala. “Saya yakin ketika infrastruktur memadai kebutuhan masyarakat, masyarakat akan senang. Masyarakat senang, Pemerintah ikut senang,” ujarnya. *MC/TD