Singkawang, MC – Pemerintah Kota Singkawang melalui Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM (Disdaginkop UKM) menggelar pasar murah dengan menyiapkan 2.000 paket sembako murah bagi warga Tionghoa yang akan merayakan Tahun Baru Imlek 2021.
Kepala Dinas Daginkop UKM Singkawang, Muslimin mengatakan pasar murah rutin digelar dalam rangka menyambut hari besar keagamaan baik imlek, idul fitri maupun natal.
“Pasar murah ini merupakan program rutin yang kami lakukan dalam rangka menyambut hari besar keagamaan baik Imlek, Idul Fitri maupun Natal. Tujuannya membantu masyarakat yang kurang mampu,” kata Muslimin, Rabu (3/2/2021).
Terkait dengan perayaan Tahun Baru Imlek, pihaknya akan menggelar pasar murah selama dua hari dari tanggal 2-3 Februari.
“Dimulai di tiga kecamatan, seperti di Kecamatan Singkawang Utara lokasinya di Kantor Lurah Naram, Kecamatan Singkawang Barat ldi Kantor Lurah Pasiran, Melayu dan Kuala, sedangkan di Kecamatan Singkawang Tengah lokasinya di Kantor Lurah Roban,” ujarnya.
Selanjutnya pada Rabu (3/2/2021) pasar murah dilaksanakan di dua kecamatan, seperti Kecamatan Singkawang Timur dengan lokasi di Kantor Lurah Pajintan, Sanggau Kulor dan Mayasofa. Sedangkan di Kecamatan Singkawang Selatan dengan lokasi di Kantor Lurah Sedau, Sijangkung, Pangmilang dan Sagatani.
Untuk tahun ini, pihakya menyiapkan 2000 paket sembako, dengan harga perpaket yang dijual adalah seharga Rp85.000. Tetapi masyarakat cukup membayarnya Rp50.000 per paket, karena Pemkot Singkawang memberikan subsidi sebesar Rp35.000.
“Mudah-mudahan apa yang dilakukan Pemkot Singkawang bisa sedikit membantu meringankan beban warga Tionghoa dari kalangan yang kurang mampu dalam rangka menyambut Tahun Baru Imlek kelak,” katanya.