Singkawang, MC – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antar ASN Pemerintah Kota (Pemkot) Singkawang dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat, digelar pertandingan persahabatan sepak bola di lapangan Kridasana Singkawang, Sabtu (4/9/2021).
Tim sepak bola Pemprov Kalbar yang dipimpin Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Pemprov Kalbar, Raminudin tiba di Kota Singkawang pada sabtu siang. Rombongan disambut Kepala Bidang (Kabid) Pemuda dan Olahraga Disparpora Singkawang beserta tim sepak bola Pemkot Singkawang di rumah jabatan Wali Kota Singkawang.
“Terima kasih kami sampaikan atas sambutan dan fasilitas yang diberikan Wali Kota dan tim ASN Pemkot Singkawang,” kata Ketua Tim ASN Pemprov Kalbar FC, Raminudin.
Raminudin mengatakan kedatangannya beserta tim sepak bola ASN pemprov bertujuan menjalin silaturahmi antar ASN yang memiliki hobby/kegemaran yang sama yaitu sepak bola.
Ia menceritakan ASN Pemprov FC dibentuk sebagai wadah penyaluran dan pengembangan bakat para ASN dan PTT Pemprov Kalbar khususnya di bidang olahraga sepak bola dan futsal, serta wadah bagi para ASN dan PTT untuk berorganisasi.
“Komunitas ASN Pemprov FC terdiri dari ASN dan PTT di lingkungan Pemprov Kalbar deng jumlah anggta 92 orang. Yang hadir di Singkawang hari ini berjumlah 35 orang,” katanya.
Kegiatan ini, kata Dia, merupakan kegiatan yang ketiga, setelah sebelumnya melawan PS Pemkot Pontianak dan tandang ke PS Mempawah. “Saya harap kegiatan sparing/latih tanding ke kabupaten/kota direncanakan menjadi agenda rutin ASN Pemprov FC kedepan,” ujarnya.
Sementara, Kabid Pemuda dan Olahraga Disparpora, Darwin menyambut baik kedatangan tim ASN Pemprov FC. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dalam rangka mempererat silaturahmi antar ASN di dalam olahraga sepak bola.
Pada pertandingan ini, keseruan dan gelak tawa mewarnai laga persahabatan sepak bola antara Pemerintah Kota Singkawang melawan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Kedua tim saling serang dan berusaha memperkuat benteng pertahanan dari gempuran lawan.
Hadirnya para pejabat ini membuat suasana Stadion Kridasana Singkawang menjadi lebih hidup dan penuh keakraban. Meski cuaca panas, namun permainan kedua tim semakin enak ditonton. Hingga peluit panjang dibunyikan, kedua tim berbagi hasil imbang 3-3.
Bidang Informasi dan Komunikasi Publik