Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang, H. Asmadi. Foto : Disdikbud

Singkawang, MC – Menyambut Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh pada tanggal 2 Mei 2025, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang akan menggelar Senam Anak Indonesia Hebat Antar Pelajar dan Lomba Senam Sehat Ceria Antar Guru pada tanggal 28-30 April 2025.

“Pelaksanaan lomba senam ini akan dilaksanakan pada tanggal 28-30 April 2025 di halaman Kantor Walikota Singkawang,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang, Asmadi, Selasa (22/04/2025).

Dijelaskan Asmadi, untuk tingkat pelajar melibatkan siswa SD dan SMP, sedangkan kategori guru, usia maksimal adalah 40 tahun serta wajib menciptakan gerakan sendiri dengan durasi lagu 10 menit.

Asmadi menambahkan, setiap sekolah mengutus 3 tim yang masing-masing tim terdiri dari 30 orang.

“Untuk siswa dan guru masing-masing kecamatan mengutus 3 tim, yang mana masing-masing tim terdiri dari 30 orang. Pendaftaran sudah dibuka dari tanggal 1-14 April 2025,” ungkapnya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai lomba, katanya, bisa menghubungi panitia dengan kontak person 089697930588 (Mizaar) atau ke nomor 085239995578 (Hendra) atau 089611270956 (Egi Mustila). (Gun)

Bid. IKP/Kominfo