Singkawang, MC –  Penjabat Wali Kota Singkawang, Sumastro mengambil sumpah dan janji pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kota Singkawang di Basement Kantor Wali Kota Singkawang, Jumat (22/11/2024) sore.

Adapun pejabat yang dilantik kali ini sebanyak 48 orang yang terdiri dari 19 orang Pejabat Administrator, dan 29 orang Pejabat Pengawas.

“Saya ucapkan salam dan selamat untuk rekan-rekan semua, bagi yang telah promosi artinya mempunyai tanggung jawab yang lebih besar,” ucap Pj Wali Kota Singkawang, Sumastro.

Sumastro mengatakan, pelantikan ini tidak ada kaitannya dengan unsur Pilkada. Karena telah menjadi bagian dari kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan pengangkatan kapasitas kelembagaan serta merupakan bagian dari pada pembinaan karier pegawai.

“Pelantikan ini menjadi bagian dari penyegaran dan membangun kekuatan organisasi Pemkot Singkawang dalam perjalanan ke depan,” tuturnya.

Sumastro menegaskan, salah satu tantangan yang perlu dihadapi rekan-rekan di tempat yang baru ialah memproteksi personil di bawahnya dalam kerangka manajemen resiko kerja yang baik.

“Konsolidasi internal yang sungguh-sungguh harus kita kerjakan dengan spirit kebersamaan untuk mengamankan roda pemerintahan ini dengan sebaik-baiknya,” katanya.

Untuk itu, di momen pelantikan terakhir era Pj Wali Kota, Sumastro pun berpesan agar dapat segera beradaptasi dengan tugas jabatan di lingkungan kerja yang baru, terlebih dalam menyiapkan diri masing-masing terhadap kepemimpinan baru yang sebentar lagi tiba.

“Sekarang kita mesti kreatif, lincah dan banyak terobosan, supaya negeri dan daerah ini cepat maju. Jangan mudah berbuat konflik di internal dan saling terbuka. Saya ingin kita semua keluar dari belenggu yang seperti itu, karena itulah bukti kesiapan seorang ASN untuk ditempatkan di mana saja,” tutupnya. (Do)

Bid. IKP/Kominfo