Singkawang, MC – Cuaca buruk yang berdampak tingginya gelombang laut mengakibatkan sejumlah nelayan Kelurahan Kuala, Kecamatan Singkawang Barat enggan melaut.

Berdasarkan hasil pengamatan di lapangan sejumlah kapal nelayan tampak bersandar di pinggir muara Kuala.

Salah satu nelayan Kuala, Kamal mengatakan, bahwa sudah sepekan ini dirinya tak berani melaut dikarenakan cuaca yang tak menentu.

“Sekarang ini saya tidak melaut karena ombak besar. Apalagi ini sudah memasuki musim penghujan,” katanya, Minggu (12/7/2020).

Sehingga sementara waktu perahu di parkir, sembari memperbaiki beberapa kerusakan perahu serta alat tangkap ikan.

Hal senada juga diungkapkan nelayan lainnya Randu. Dirinya mengaku enggan melaut lantaran cuaca yang tidak menentu.

“Bagaimana mau melaut, hujan saja turun dari pagi hingga malam hari, di tambah ombak yang cukup tinggi.” katanya.

Dirinya mengungkapkan, sejauh ini untuk nelayan yang melaut hanya sebentar lantaran cuaca yang tak menentu.

“Kadang melaut, cuma hanya sebentar lantaran cuaca tiba-tiba buruk. Sangat susah saat ini dan kami tidak berani mengambil resiko,” ujarnya.