Singkawang, MC – Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie menghadiri acara Pesta Perak 25 Tahun Masa Imamat (Bakti) 5 Imam Kapusin Pontianak di Gereja Santo Fransiskus Asisi, Jumat (21/10/2022). Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dan rasa syukur atas pengabdian sebagai pengembala umat Katolik yang telah berjalan selama 25 tahun lamanya.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie memberikan ucapan selamat atas pengabdian sebagai pastor selama 25 tahun lamanya. Ia menilai perjalanan pengadian usia perak ini bukanlah watu yang singkat dalam menjalankan misi pengembalaan.

“Atas nama pribadi dan mewakili Pemerintah Kota Singkawang, saya mengucapkan selamat kepada kelima Pastor  yang pada malam hari ini merayakan pesta perak 25 tahun masa pengabdian sebagai imam, antara lain Romo Joseph Juwono, Romo Iosephus Erwin, Romo Fransiskus Yosnianto, Romo Innocentius Sialim, dan Franciskus Cahyo Widiyanto,” ujar Tjhai Chui Mie dalam sambutannya.

Ia pun memberikan apresiasi atas peranan pastor dalam menjaga kestabilan hidup bermasyarakat, khususnya kestabilan iman umat Katolik dan kerukunan umat beragama. Ia berharap momentum ini semakin meneguhkan tekad dan semangat pengembalaan umat bagi para pastor yang telah melalui masa pengabdian 25 tahun ini.

“Tanpa pembinaan mental spiritual, kerohanian dan iman, Kota Singkawang akan mudah dirusak oleh paradigma-paradigma yang tidak jelas dan merusak kerukunan dan keharmonisan antar umat beragama,” ujarnya.

“Saya harap momen perayaan Pesta Perak 25 Tahun Imamat Imam Kapusin ini dapat mengevaluasi diri kita semua, meningkatkan keimanan dan membentuk pribadi yang baik. Sehingga tercipta suatu keharmonisan yang saling menghargai, saling menjaga dan menjunjung tinggi cinta kasih,” tutupnya.

Bidang Informasi dan Komunikasi Publik