Singkawang, MC – Kota Pontianak menjadi tuan rumah pelaksanaan Rapat Kerja Komwil V APEKSI Regional Kalimantan pada tanggal 6-8 Desember 2023. Raker Komwil V Apeksi Kalimantan kali ini mengusung tema “Aksi Lokal Untuk Masa Depan Iklim Global”.

Pj Wali Kota Singkawang, Sumastro bersama istri dijadwalkan akan menghadiri langsung rangkaian kegiatan pada Raker Komwil V Apeksi Kalimantan tersebut.

Rangkaian kegiatan Raker Komwil V Apeksi Kalimantan, diantaranya Jamuan Selamat Datang (Welcome dinner) di Hotel Mercure Pontianak pada tanggal 6 Desember 20203, penanaman pohon dan olahraga di belakang Bank BNI Jalan Tanjungpura Pontianak pada tanggal 7 Desember 2023.

Kemudian, pada tanggal 7 Desember 2023 pembukaan Rakerwil V Apeksi di Hotel Mercure dan Ladies Program yang diikuti Istri Wali Kota se Kalimantan di UMKM Center. Selain itu, di malam harinya seluruh peserta Rakerwil V Apeksi kalimantan mengikuti pelaksanaan Festival Food yang digelar di Taman Alun Kapuas.

Adapun materi yang dibahas dalam Rapat Kerja Apeksi Kalimantan tersebut yaitu topik I Best Practise Ketahanan Iklim Kota pontianak Mendukung Masa Depan Iklim Global, topik II Program dan Kegiatan Menghadapi Perubahan Iklim Masa Depan Iklim Global dan topik III Aksi Local Untuk Masa Depan Iklim Global dengan Narasumber Wali Kota Pontianak, Bappenas dan Akademisi UNTAN.

Bid. IKP